Assalamu'alaikum. W.r. W.b.
Salam Satu Data
Gimana kabarnya Sohib Admin Madrasahku, khususnya yang menjabat sebagai Operator Madrasah......? masih Sehat kah?........ masih semangat kah......? atau sudah capek dengan segudang pekerjaan yang selama ini menghampiri kita dari awal tahun ajaran baru sampai saat ini kerjaan masih saja menumpuk. jika sohib Operator Madrasah sudah pada kendor semangatnya, Waduhhh.....gimana nasib generasi kita tanpa bantuan Sohib operator Madrasah?.., biarpun kita keberadaannya dipertanyakan tapi fungsi dan manfaat kita bisa dirasakan.
Baca Juga :
Kali ini Admin Madrasahku ingin berbagi/memperkenalkan fitur-fitur baru di simpatika ya walaupun sudah ada sejak tahun 2014 tapi banyak dari Sohib Admin Madrasahku yang belum kenal akan fitur Absensi Online yang ada di Simpatika yang infonya akan diterapkan pada waktu dekat ini, jadi mari kita simak panduannya dengan bertahap.
langkah pertama :
1. Silahkan Sohib Admin Klik alamat berikut http://simpatika.kemenag.go.id/ maka akan muncul tab windows seperti dibawah ini.2. kemudian klik login sebagai Admin maka akan muncul tab windows seperti dibawah ini
3. kemudian masukkan NUPTK kepala dan pasword maka akan maka ke tab windows seperti dibawah ini
4. Klik menu Absensi di sebelah kiri tampilan, kemudian anda akan masuk ke halaman Dasbor Absensi. Pilih Absensi Guru (klik Lihat Absensi) maka akan muncul seperti gambar dibawah ini
5. Selanjutnya pilih tanggal Absensi, untuk mengganti absensi terdapat 2 cara, yaitu dengan cara klik dari kanan ke kiri atau dengan cara pilih icon kalender di bagian pojok kanan atas,di bawah lihat gambar ini.
6. Pilih guru yang akan di edit atau ditambahkan data absensinya dengan cara meng klik icon segitiga terbalik disamping nama guru tersebut kemudian pilih edit kehadiran, lihat gambar di bawah
8. di sini saya contohkan bahwa guru bersangkutan sakit maka kita pilih icon + kemudian isi keterangan dan isikan keterangan sakit. dan untuk keterangan yang lain tergantung yang kita pilih bisa keterangan (hadir , ijin , sakit , terlambat atau alpa) jika sudah sesuai selanjutnya klik simpan, lihat gambar di bawah
9. Selesai, Jika waktu pengeditan absen guru tersebut ijin maka di bawah ini hasilnya
Demikian Panduan Edit Absensi Guru di simpatika secara Online semoga bermanfa'at dan selamat mengerjakan.
EmoticonEmoticon